Selamat datang di Blog Rakata

Cara Mempromosikan Blog

2 Desember 20110 komentar

Banyak motivasi orang untuk membuat blog, mulai dari yang coba-coba, ada yang hobi, dan ada juga yang untuk mendapatkan uang dari blog. Dari semua itu pasti mayoritas blogger sangat mengimpikan blognya ramai pengunjung sehingga mendapatkan page rank yang tinggi. Untuk mendapatkan pengujung yang banyak salah satu cara yang ampuh hanya mempromosikan blog anda.


Berikut cara-cara untuk mempromosikan blog:

Mendaftarkan blog anda pada blog directory, Ada banyak sekali direktori blog (blog directory) dengan berbagai tingkatan pagerank. Anda bisa memilihnya (search: directory) maka akan ada banyak pilihan untuk promosi. Namun ada beberapa blog directory yang populer, yaitu (a) http://technorati.com (b) http://blogdigger.com. Silahkan anda mendaftar pada blog directory tersebut, dan yang penting postingan anda akan terindeks langsung oleh search engine. Sebenarnya ada beberapa cara cepat untuk mendaftarkan puluhan atau ratusan direktori secara serentak.

Berkelana, jalan-jalan (blogwalking) ke blog lain, Aktifitas klasik yang banyak dilakukan oleh para blogger adalah blogwalking, pekerjaan yang wajib dilakukan oleh para newbie blogger atau yang masih ber-page rank rendah (0-3). Setiap kita melakukan blogwalking kita akan mendapatkan inspirasi baru untuk membuat artikel di blog kita. Dan jangan lupa untuk meninggalkan komentar dan link kita di blog yang kita kunjungi supaya yang punya blog atau pembaca di blog tersebut penasaran dengan kita dan mengunjungi blog kita.

Rutin dan aktif untuk posting artikel, Blog yang banyak postingnya akan mudah di baca oleh search engine. Ibaratnya seperti kita memberi search engine makan dengan posting kita, dan search engine pun senang dengan blog kita. Kalau anda seorang yang tidak bisa membuat posting setiap hari, usahakan minimal anda membuat sebuah posting sehari 1 posting walau cuma 2-3 baris.

Aktif Untuk melakukan Link Exchange atau Tukar Link, Mengajak relasi anda untuk bertukar link sehingga blog anda bisa terpampang dibanyak situs orang lain, sehinggga hal ini memungkinkan dan berpeluang mendatangkan pengunjung lebih banyak lagi.
Terima Kasih sudah berkunjung, semoga artikel ini bermanfaat buat Anda...
NB: Blogger sejati selalu memberikan komentar...
Share this article :

Posting Komentar

terima kasih Anda telah memberikan komentar, dengan memberikan komentar berarti Anda sudah memasang backlink Anda.

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Blog Rakata - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger