Selamat datang di Blog Rakata

Definisi Sistem

7 Maret 20121komentar

Sistem berasal dari kata yunani (sustema) dan bahasa latin (systema) yang mempunyai arti suatu susunan yang teratur dari kegiatan - kegiatan yang saling berkaitan dan susunan prosedur - prosedur yang saling berhubungan, yang melaksanakan dan mempemudah kegiatan-kegiatan utama organisasi atau institusi.


Karakteristik Sistem:
  1. Komponen/elemen (Component)
  2. Batas Sistem (Boundary)
  3. Lingkungan Luar (Environment)
  4. Penghubung (Interface)
  5. Masukan (Input)
  6. Pengolah (Process)
  7. Keluaran (Output)
  8. Sasaran (Objective)/Tujuan(Goal)

Klasifikasi Sistem:
  1. Abstract System = Sistem yang tidak tampak secara fisik, karena hanya berupa pemikiran ide-ide atau gagasan. Contoh, Sistem Teologia, yaitu hubungan antara tuhan dan manusia
  2. Physical System = Sistem yang berbentuk fisik. Contoh, Sistem Pendidikan, Sistem Produksi, dll.
  3. Natural System  = Sistem yang terjadi secara alamiah. Contoh, Sistem Geologi.
  4. Human Made System = Sistem yang dirancang atau dibuat oleh manusia. Contoh, Sistem Informasi
  5. Deterministic System = Sistem yang beroperasi dengan tingkah laku yang dapat diramalkan, interaksi antara elemen-elemen dapat dideteksi, sehingga keluaran (output) pun dapat diramalkan. Contoh, Sistem Komputer
  6. Probabilistic System = Sistem yang tidak dapat diramalkan. Contoh, Sistem Manusia
  7. Closed System & Open System = Sistem yang tdak berhubungan dengan lingkungan luar (Closed System) dan sistem yang berhubungan dengan lingkungan luar (Open System).

 Konsep dasar sistem menurut para ahli:
  1. Gordon B. Davis (1984) : Sebuah sistem terdiri dari bagian-bagian yang saling berkaitan yang beroperasi bersama untuk mencapai beberapa sasaran atau maksud.
  2. Raymond Mcleod : Sistem adalah himpunan dari unsur-unsur yang saling berkaitan sehingga membentuk suatu kesatuan yang utuh dan terpadu.
  3. Jerry Fitz Gerald : Sistem adalah jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang saling berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan atau menyelesaikan suatu sasaran tertentu.
TerimKasih sudah berkunjung, semogartikel ini bermanfaat buat Anda...
NB: Blogger sejati selalu memberikan komentar...
Share this article :

+ komentar + 1 komentar

22 Februari 2018 pukul 15.45

sipp min infonya ini..
power supply 30v 5a

Posting Komentar

terima kasih Anda telah memberikan komentar, dengan memberikan komentar berarti Anda sudah memasang backlink Anda.

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Blog Rakata - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger